Jumat, 11 Desember 2009

New Day Has Come


annyong ^_^

Hmm... saya melakukan hal bodoh minggu lalu. Seminggu kemarin ini setiap malam saya menangis bombay tidak jelas...huhuhu. Capek. Capek untuk mengerti dan ingin sekali dimengerti. Capek soal kerjaan yang makin lama membuat saya hampir gila (hiperbola dikit, hihi). Capek karena kangen. Saya akui, saya homesick. Jadi kangen rumah. Tapi yang tidak habis pikir juga, di saat saya butuh Andrea, dia tidak ada. Selalu ofline. Hmmpff.

Andrea... adalah teman saya (untuk saat ini). Tapi dia beda dengan teman-teman saya yang lain. Dia sudah bisa memegang mimpi saya dan berjanji akan mewujudkan mimpi-mimpi itu. Dia paham apapun tentang saya. Dia itu... ah, sudahlah. Pasti kau akan terus memujinya Himawari, ㅋㅋㅋ. Bisa dibilang, saya dan Andrea sekarang sedang melakukan proses to know each other, tapi sekali lagi... he's not my boyfriend, hehe. Tapi anehnya, saya ingin hidup bersama dia. Saya akan menunggu dia berkata, "Would you like to be my wife?" Hentikan Himawari... kau sudah terlalu banyak mengigau... ㅋㅋㅋㅋ

Saya kembali melihat isi messege dari Andrea sebelum saya berangkat ke Korea beberapa waktu lalu.

"I'll miss you so..."

Itu kata-kata perpisahan saat pertemuan pertama kami. Yah, kami hanya sekali ketemu... sebulan sebelum saya berangkat ke Korea.

Kalau membaca messege itu, hiks... saya jadi nangis. Dan saya kembali berpikir, "Hmm... apa dia saat ini kehilangan saya di sana? kayaknya nyantai-nyantai saja... gak pernah online gitu." Ah, kadang menyebalkan juga. Pas lagi sama-sama online dan chat, banyak salah paham-nya. Mungkin kami sedang sama-sama capek. Dan kata-kata yang paling tidak saya suka adalah, "Tolong ngertiin saya dong..." Memangnya hanya kamu saja yang butuh dimengerti? Hei, saya juga manusia. Untuk 'ngertiin', itu butuh energi banyak. Jangan dikira hanya semudah membalikkan tangan.

Dan saya kembali menangis dibalik selimut....

Keesokan paginya,

"Hmm... kemarin kamu tidur jam brapa Himawari?" tanya Dae-hyun karena melihat mata saya sembab dan agak kusut,

"Hampir jam 3..."

"Heh? ngapain aja kamu? ga bisa tidur lagi?"

"I cried..."

"Why? Did you remember pocong? or dweji ghost?"

Hahahaha....

Sang senpai memang paling tau gimana buat saya tersenyum dan tertawa.

"I think, mulai sekarang... kamu musti sering olahraga. Dan aktifitas yang membuat badan capek. Seperti saya ini, meski putus sama cewe saya, karena di rumah saya musti jadi kuli... lalu di lab saya kerja lab... karena capek jadi saya lupa sama broken heart saya. Baru 3 menit nyentuh kasur pun saya langsung tidur..."

Hmm... bener juga. Yah, gara-gara tragedi telenovela ini, akhir-akhir ini jadi telat datang ke lab dan akhirnya bersih-bersih pun seadanya... kadang malah ga dibersihkan, ㅋㅋㅋ (devil). Alhasil, ya exersice. Datang ke lab dengan perasaan tidak menyenangkan. Gimana bisa menyenangkan kalau malamnya tertidur dengan kondisi capek nangis? Pola hidup gak bener mesti diubah. Yup.. new day has come. Life for today, because the real life is today. Tommorow and Yesterday are just illusion. Tommorow is plan, yesterday is past... so we cant come back to that time. Ok, do the best for today friend (rock)

Dan sejak saat itu... gosip tentang broken heart saya pun jadi menyebar... ㅋㅋㅋㅋ

~ Himawari

Tidak ada komentar:

Posting Komentar